Resep Cara Membuat Takoyaki Spesial Khas Jepang – Makanan khas Jepang bernama
takoyaki adalah makanan yang sudah bukan menjadi menu santapan baru lagi bagi
masyarakat Indonesia. Namun keberadaannya memang belum dapat dijumpai di mana
saja atau hanya di beberapa tempat seperti resto dengan sajian menu jepang atau
food court dengan menu jepang. Dan kabarnya usaha waralaba yang menjajakan
takoyaki sudah mulai tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Hal ini tentu
akan membuat takoyaki lebih mudah didapat.
Takoyaki dibuat
dengan tampilan khas berbentuk bulat di mana terdapat sisipan bahan isi di
dalamnya. Sisipan bahan isi ini berupa daging gurita (original) dan sudah mulai
divariasikan dengan berbagai sisipan bahan isi seperti keju, udang, sosis,
bakso dan lain-lain. Rasanya enak dan gurih apalagi dilengkapi dengan siraman
saus atau mayonaise.
Seperti halnya
langkah dalam pembuatan kue, takoyaki juga dibuat dengan bantuan alat berupa
cetakan khusus yang memiliki cekungan-cekungan kecil setengah bulat seperti
mainan congklak sehingga pada saat dimasak bentuk bulat pada cemilan ini tetap
bulat dan tidak berubah. Nah, anda yang mungkin ingin membuat takoyaki untuk
sajian cemilan di rumah bisa mencoba resep yang satu ini ===>> Resep Cara Membuat Takoyaki Jepang Lezat